Cara Ganti Suara Hero di Mobile Legends

Meskipun terdengar cukup sederhana, untuk bisa memenangkan pertandingan dibutuhkan strategi dan juga kerja sama tim yang baik dalam berusaha menghancurkan Crystal milik tim lawan. Baca: Rahasia menang terus bermain game Mobile Legends.
Pada game Mobile Legends pemain akan disuguhi dengan berbagai macam hero yang bisa digunakan, mulai dari kategori: Marksman, Mage, Support, Assassin, Tank, dan Fighter. Dimana setiap hero akan mengeluarkan suara yang unik ketika hero tersebut digunakan. Pada saat ini suara hero terdapat 3 bahasa yang berbeda, yaitu: Bahasa Indonesia, Inggris dan Jepang.
Biasanya secara default ketika memainkan game Mobile Legends, secara otomatis akan menggunakan suara hero dalam Bahasa Indonesia. Apabila ingin mendengar suara hero dalam bahasa lainnya misalnya: Jepang atau Inggris. Silakan ikuti, langkah-langkah dibawah ini untuk mengganti suara pada hero dengan bahasa lain di game Mobile Legends.
Cara Merubah Hero Voice Mobile Legends
- Pertama silakan mainkan (membuka) game Mobile Legends.
- Setelah berada di tampilan utama, silakan masuk ke menu Pengaturan.
- Kemudian pilih tab Dasar dan silakan gulir kebawah (scroll) hingga sampai dibagian Suara.
- Maka akan terdapat pilihan Hero Voice, yakni: Inggris, Bahasa Indonesia dan Jepang.
- Silakan pilih suara hero yang akan digunakan, dan tunggu hingga proses download suara selesai.
- Terakhir apabila file suara hero dalam bahasa yang akan digunakan telah selesai diunduh, silakan Anda restart atau menggulangi game Mobile Legends.
Dengan begitu semua hero di Mobile Legends ketika Anda gunakan akan mengeluarkan suara dalam bahasa yang telah dipilih sebelumnya. Kalau saya sendiri lebih suka menggunakan suara hero dalam Bahasa Jepang, tidak tau mengapa terasa lebih bagus dan enak di dengarkan
Comments
Post a Comment